Hai, perkenalkan saya Ilham Luqman Hakim biasa di panggil Ilham. Saya lahir di Manokwari pada tanggal 04 Mei 2002. Saya berasal dari Jawa namun saya lahir dan tumbuh di Manokwari. Saya tinggal bersama kedua orang tua dan kedua kakak saya di suatu kampung yang bernama kampung Udapi Hilir.
Saya menempuh pendidikan dari SD hingga SMA di Manokwari, yaitu di SD Inpres 25 Prafi, kemudian lanjut di MTs Negeri Prafi, setelah itu lanjut di MA Negeri Manokwari. Nah bagi yang belum tau, MTs (Madrasah Tsanawiyah) dan MA (Madrasah Aliyah) itu sederajat dengan SMP dan SMA. Pada umumnya mata pelajaran yang diberikan juga sama dengan SMP dan SMA, hanya saja MTs dan MA lebih kearah sekolah yang bernuansa agama islam.
Kemudian setelah lulus dari MA Negeri Manokwari pada tahun 2020, saya melanjutkan kuliah di Universitas Papua dan mengambil jurusan Teknik Informatika. Nah, mengapa saya mengambil jurusan tersebut? padahal saya hanya lulusan Madrasah Aliyah yang kurang memiliki basic di bidang teknik informatika.
Jadi begini ceritanya, pada akhir semester 1 kelas 3 MA teman-teman saya yang lain sudah memiliki tujuannya masing-masing ketika lulus nanti. Nah saya ini masih belum menentukan arah dan tujuan selanjutnya ketika lulus nanti. Kemudian suatu hari ketika saya buka youtube secara tidak sengaja diberanda muncul video yang membahas tentang pemrograman. Setelah itu saya mencari tau lebih banyak tentang pemrograman dan salah satu yang saya pahami bahwa terbentuk dan berjalannya suatu aplikasi itu karena adanya suatu program didalamnya. Nah dari situ saya mulai tertarik dan bercita-cita menjadi seorang programmer handal yang dapat menciptakan suatu aplikasi yang bermanfaat bagi banyak orang. Oleh karena itu, saya mengambil jurusan Teknik Informatika Universitas Papua dengan harapan bisa selesai kuliah dengan baik agar mampu mewujudkan cita-cita saya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar